Jumat, 28 September 2012

Hasil TM FAM


Lomba diselenggarakan dalam rangka Festival Anak Muslim Se-Malang Raya di Universitas Negeri Malang.
Lomba dilaksanakan untuk anak-anak TPA/TPQ usia 6 – 12 tahun.
Lomba dilaksanakan hari Minggu tanggal 30 September 2012.
Pembukaan dilaksanakan pada pukul 08.00 WIB
Perlombaan yang diselenggarakan adalah:
Lomba Adzan dan Iqomah
Lomba Tartil Al-Qur’an
Lomba PilDaCil (Pilihan Da’i Cilik)
Lomba Fashion Show
Lomba Cerdas Cermat Islami
Lomba Hafalan Do’a Sehari-hari
Lomba Hafalan Surat-surat Pendek
Lomba Praktek Sholat
Lomba Mewarnai
Lomba Hasta Karya
SYARAT DAN KETENTUAN LOMBA ADZAN DAN IQOMAH
Setiap TPA/TPQ  mengirimkan Minimal 1 delegasi lomba.
Setiap peserta telah mengikuti technical meeting dan mendapatkan nomor urut lomba.
Lomba dilaksanakan pada hari Minggu, 30 September 2012 pukul 09.00 WIB di Masjid Al-Hikmah Universitas Negeri Malang
Kriteria penilaian adalah intonasi, lagu, makharijul huruf, dan tajwid
Juara diambil 3 nilai tertinggi.
Keputusan dewan juri bersifat mutlak dan tidak bisa diganggu gugat
 
TEKNIS PERLOMBAAN ADZAN DAN IQOMAH
Lomba dimulai pukul 09.00 - selesai
Peserta diwajibkan mengisi daftar hadir
Peserta berpakaian rapi
Menempati tempat yang telah disediakan
Peserta harus sudah ada di tempat perlombaan 15 menit sebelum waktu penampilan.
Peserta dipanggil 3 kali, dan apabila tidak hadir maka dianggap  gugur kecuali ada izin penundaan penampilan yang disertai alasan logis peserta kepada panitia
Peserta dipanggil berdasarkan nomor urut yang telah diperoleh pada saat technical meeting
Kuota maksimal peserta adalah 50 peserta, dengan rincian 50x@ 5 menit = 250 menit ( 4 jam 10 menit)

SYARAT DAN KETENTUAN LOMBA BACA AL-QUR’AN
Setiap TPA/TPQ mengirimkan Minimal 1 delegasi lomba.
Setiap peserta telah mengikuti technical meeting dan mendapatkan nomor urut lomba.
Lomba dilaksanakan pada hari Minggu, 30 September 2012 mulai pukul 09.00 WIB di Masjid Al-Hikmah Universitas Negeri Malang.
Setiap peserta telah mendapatkan ketentuan surat dan ayat yang harus dibaca pada saat technical meeting.
Maqroq ditentukan panitia pada saat technical meeting.
Kriteria penilaian adalah Makharijul huruf, tajwid, dan lagu.
Juara diambil 3 nilai tertinggi.
Keputusan dewan juri bersifat mutlak dan tidak bisa diganggu gugat

Teknis Perlombaan Baca Al-Qur’an
pembacaan peraturan dilakukan sebelum lomba dimulai
setiap peserta maju satu persatu sesuai nomor urut yang diambil saat technical meeting
panitia memberi tahu ayat yang akan dibaca oleh peserta
Surat dan ayat yang dibaca oleh peserta ditentukan oleh panitia, yaitu Q.S. Al-Baqarah : 284-286 (nomor ganjil) dan Q.S. Luqman : 12-15 (nomor genap)
setelah selesai membaca, peserta dipersilakan kembali ke tempat semula

SYARAT DAN KETENTUAN LOMBA PILDACIL (PILIHAN DA’I CILIK)
Setiap TPA/TPQ mengirimkan Minimal 1 delegasi lomba.
Setiap peserta telah mengikuti technical meeting dan mendapatkan nomor urut lomba.
Lomba dilaksanakan pada hari Minggu, 30 September 2012 mulai pukul 09.00 WIB di Masjid Al-Hikmah Universitas Negeri Malang.
Tema lomba : Menyiapkan Generasi Muda yang Beriman, Bertakwa, dan Berakhlak Mulia.
Durasi waktu penampilan maksimal 7 menit.
Bel 1 artinya mulai, Bel 2 artinya persiapan berhenti dan Bel 3 artinya Selesai.
Kriteria penilaian adalah cara Intonasi , isi pidato, Ekspresi dan Sikap.
Teks pidato dikumpulkan tetapi tidak termasuk dalam penilaian
Peserta tidak boleh membawa teks ketika berpidato
Juara diambil 3 nilai tertinggi.
Keputusan dewan juri bersifat mutlak dan tidak bisa diganggu gugat

Teknis Perlomba Pildacil
Lomba dimulai pukul 09.00 WIB-selesai.
Isi pidato harus sesuai dengan tema acara, yaitu “Menyiapkan Generasi Muda yang Beriman, Bertakwa, dan Berakhlak Mulia”
Peserta maju dengan nomor urut yang telah ditentukan pada saat technical meeting.
Peserta yang akan tampil harus sudah ada di tempat perlombaan 15 menit sebelum waktu penampilan.
Peserta dipanggil 3 kali, dan apabila tidak hadir maka dianggap  gugur kecuali ada izin penundaan penampilan yang disertai alasan logis peserta kepada panitia
Waktu penampilan tiap peserta maksimal 7 menit ( sudah termasuk penyampaian pidato sekaligus untuk persiapan memulai dan mengakhiri).
Isyarat lampu :
Lampu hijau       : mulai menyampaikan pidato
Lampu kuning    : persiapan untuk mengakhiri (1 menit sebelum berakhir)
Lampu merah    : penyediaan waktu berakhir
Kuota maksimal Peserta adalah 25 orang, dengan perincian 25x@ 7 menit = 175 menit (3 jam)

SYARAT DAN KETENTUAN LOMBA FASHION SHOW ISLAMI
Setiap TPA/TPQ mengirimkan Minimal 1 tim yang terdiri dari 2 anak, 1 putra dan 1 putri (2 putri saja / 2 putra saja).
Setiap peserta telah mengikuti technical meeting dan mendapatkan nomor urut lomba.
Lomba dilaksanakan pada hari Minggu, 30 September 2012 mulai pukul 09.00 WIB di Masjid Al-Hikmah Universitas Negeri Malang.
Setiap peserta mengenakan busana muslim atau muslimah pada waktu penampilan.
Panitia tidak menyediakan busana muslim dan Make up.
Kriteria penilaian adalah penampilan, kesopanan dan keselarasan.
Juara diambil 3 nilai tertinggi
Keputusan dewan juri bersifat mutlak dan tidak bisa diganggu gugat.

Teknis Perlomba Fashion show
Peserta wajib mengisi daftar hadir peserta.
Lomba di mulai pukul 09.00 – selesai.
Peserta yang akan tampil sudah ada di tempat perlombaan 15 menit sebelum waktu penampilan.
Peserta memperagakan dengan sopan dan islami di atas panggung.
Peserta mengenakan busana muslim / muslimah
Peserta Fashion show diharapkan memakai busana yang senada dengan pasangannya.
Peserta maju sesuai dengan nomor urut yang telah ditetapkan pada saat technical meeting.
Waktu maksimal penampilan 3 menit
Music iringan disediakan oleh panitia,
Peserta yang akan tampil diharapkan bersiap di bawah panggung.
Peserta dipanggil 3 kali, dan apabila tidak hadir maka dianggap  gugur kecuali ada izin penundaan penampilan yang disertai alasan logis peserta kepada panitia.

SYARAT DAN KETENTUAN LOMBA CERDAS CERMAT ISLAMI
Setiap TPA/TPQ mengirimkan Minimal 1 tim yang terdiri dari 3 anak.
Setiap peserta telah mengikuti technical meeting dan mendapatkan nomor urut lomba.
Lomba dilaksanakan pada hari Minggu, 30 September 2012 mulai pukul 09.00 WIB di Masjid Al-Hikmah Universitas Negeri Malang.
Kriteria penilaian adalah akumulasi dari ketepatan menjawab soal.
Materi soal terdiri dari :
# Sejarah Kebudayaan Islam (SKI)
# Aqidah Akhlak
# Fiqih
# Asmaul Husna dan artinya
# Bacaan sholat
# Surat-surat pendek
# Tajwid
# Do’a sehari-hari
Lomba dibagi menjadi 3 babak, yaitu babak penyisihan, babak semifinal dan babak final.
Juara diambil 3 tim dengan nilai tertinggi.
Keputusan dewan juri bersifat mutlak dan tidak bisa diganggu gugat.

Teknis Perlombaan Cerdas Cermat Islami
Persiapan dan Pelaksanaan Perlombaan
Peserta hadir 15 menit sebelum lomba
Peserta diwajibkan mengisi daftar hadir
Peserta mengambil nomor undian
Peserta membawa alat tulis
Menempati tempat yang telah disediakan sesuai dengan nomor undian
Peserta yang terlambat 15 menit dianggap gugur/tidak diperbolehkan mengikuti lomba
Lomba dibagi menjadi 3 babak yang pertama PENYISIHAN, kedua SEMIFINAL, dan ketiga FINAL
Babak penyisihan semua peserta mengerjakan secara bersama-sama
Babak semifinal dan final peserta diundi untuk menentukan nomor urut
Babak semifinal dan final menggunakan sistem group A, B dan C untuk di lombakan

PENYISIHAN
Soal terdiri dari 50 soal pertanyaan pilihan ganda
Peserta diberikan waktu 60 menit untuk mengerjakan soal
Peserta yang selesai sebelum waktu habis dan telah mengumpulkan soal tidak boleh diminta lagi
Peserta diambil 9 tim untuk melanjutkan ke babak semifinal
Kriteria Penilaian
Bagi regu yang menjawab 50 soal dengan tepat mendapat nilai 100
Bagi jawaban yang salah tidak mendapat nilai.

SEMIFINAL
SESI PERTAMA
Peserta diberi 2 papan dengan tulisan BENAR dan SALAH
Peserta dibacakan 5 soal oleh juri
Peserta menjawab secara bersama-sama dengan mengangkat papan
Peserta diberi waktu 5 detik untuk berfikir dan mengangkat papan
Kriteria Penilaian
Peserta yang menjawab benar mendapat nilai 100, sedangkan yang tidak menjawab tidak mendapatkan nilai
SESI KEDUA
Masing-masing tim mendapat 5 pertanyaan
Masing-masing tim mengambil amplop soal yang tersedia dimeja juri
Apabila tim tidak dapat menjawab, maka soal akan dilempar ke tim lain
Kriteria Penilaian
Skor tiap-tiap soal untuk tim yang menjawab benar adalah 100, dan skor bagi tim yang mendapat soal lemparan adalah 50, jika tidak menjawab tidak ada pengurangan

SESI KETIGA (Adu Cepat)
Soal terdiri dari 10 pertanyaan rebutan
Soal dibacakan oleh juri 1 kali
Soal dibacakan untuk semua tim
Tim yang boleh menjawab adalah tim yang lebih dulu menekan bel
Soal tidak dilempar
Soal yang tidak dijawab dalam waktu 15 Detik dianggap gugur
Peserta menekan bel setelah soal selesai dibacakan
Soal yang belum selesai dibacakan dan ada regu yang menekan bel, maka juri akan menghentikan pembacaan soal dan regu tersebut dipersilahkan untuk menjawab
Kriteria Penilaian
Setiap tim yang menjawab benar mendapat nilai 100 dan jika jawaban salah dikurangi dari nilai soal yang tak terjawab tersebut
Jika terjadi kesamaan nilai akhir maka juri akan memberikan 1 soal tambahan

FINAL
SESI PERTAMA
Peserta diberi 2 papan dengan tulisan BENAR dan SALAH
Peserta dibacakan 5 soal oleh juri
Peserta menjawab secara bersama-sama dengan mengangkat papan
Peserta diberi waktu 5 detik untuk berfikir dan mengangkat papan
Kriteria Penilaian
Peserta yang menjawab benar mendapat nilai 100, sedangkan yang tidak menjawab tidak mendapatkan nilai
SESI KEDUA
Masing-masing tim mendapat 5 pertanyaan
Masing-masing tim mengambil amplop soal yang tersedia dimeja juri
Apabila tim tidak dapat menjawab, maka soal akan dilempar ke tim lain
Kriteria Penilaian
Skor tiap-tiap soal untuk tim yang menjawab benar adalah 100, dan skor bagi tim yang mendapat soal lemparan adalah 50, jika tidak menjawab tidak ada pengurangan

SESI KETIGA (Adu Cepat)
Soal terdiri dari 10 pertanyaan rebutan
Soal dibacakan oleh juri 1 kali
Soal dibacakan untuk semua tim
Tim yang boleh menjawab adalah tim yang lebih dulu menekan bel
Soal tidak dilempar
Soal yang tidak dijawab dalam waktu 15 Detik dianggap gugur
Peserta menekan bel setelah soal selesai dibacakan
Soal yang belum selesai dibacakan dan ada regu yang menekan bel, maka juri akan menghentikan pembacaan soal dan regu tersebut dipersilahkan untuk menjawab
Kriteria Penilaian
Setiap tim yang menjawab benar mendapat nilai 100 dan jika jawaban salah dikurangi dari nilai soal yang tak terjawab tersebut
Jika terjadi kesamaan nilai akhir maka juri akan memberikan 1 soal tambahan
 
SYARAT DAN KETENTUAN LOMBA HAFALAN DO’A SEHARI-HARI
Setiap TPA/TPQ mengirimkan minimal 1 delegasi lomba.
Setiap peserta telah mengikuti technical meeting dan mendapatkan nomor urut lomba.
Lomba dilaksanakan pada hari Minggu, 30 September 2012 pukul 09.00 WIB di Masjid Al-Hikmah Universitas Negeri Malang
Adapun Do’a yang dilombakan 5 dari 15 do’a :
# Doa sebelum dan sesudah makan
# Doa sebelum dan sesudah tidur
# Doa keluar dan masuk rumah
# Doa ketika turun dan setelah hujan
# Doa naik kendaraan
# Doa memakai dan melepas pakaian
# Doa bercermin
# Doa buka puasa
# Doa sebelum dan sesudah berwudlu’
# Doa ketika ada petir
# Doa masuk dan keluar kamar mandi
# Doa masuk dan keluar masjid
# Doa memulai dan mengakhiri pelajaran
# Doa sujud sahwi
# Doa sujud tilawah
Kriteria penilaian adalah makhorijul huruf, kelancaran dan intonasi.
Juara diambil 3 nilai tertinggi.

Teknis Perlombaan Do’a Sehari-hari
Waktu hafalan diberi waktu maksimal 5 menit
Do’a yang dilombakan ada 5 do’a dari 15 do’a. Setiap peserta menghafal 5 do’a secara acak berdasarkan pilihan juri
Peserta dipanggil 3 kali, dan apabila tidak hadir maka dianggap  gugur kecuali ada izin penundaan yang disertai alasan logis peserta kepada panitia.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar